Pekerjaan Lebih Praktis dengan Peralatan Rumah Tangga yang Inovatif

Jum'at, 17 September 2021 - 16:32 WIB
loading...
Pekerjaan Lebih Praktis...
Dengan peralatan rumah tangga yang praktis dan canggih, pekerjaan yang rumit pun bisa dilakukan lebih mudah. / Foto: ist
A A A
JAKARTA - Banyaknya aktivitas yang dilakukan di rumah saja selama pandemi Covid-19 ini membuat sebagian besar masyarakat meminati hal-hal yang praktis dan inovatif.

Dengan peralatan rumah tangga yang praktis dan canggih, pekerjaan yang rumit pun bisa dilakukan lebih mudah.

Dalam mendukung hal tersebut, brand asal China, Deerma mencoba meluncurkan produk baru dengan teknologi terbaru.

"Setelah setahun, Deerma kembali meluncurkan produk terbaru alat kebersihan rumah tangga sesuai dengan kebutuhan pasar Indonesia dengan meng-upgrade fungsi produk saat ini," terang Manager Representative PT. Orro Home Indonesia, Devia Susanti dalam keterangan persnya, Jumat (17/9/2021).

Baca juga: Paling Laris, Martabak Jadi Produk Kuliner yang Tren di 2021

Salah satu yang diluncurkannya adalah alat penghisap debu DX300, yang diklaim sangat hemat, dapat menyedot debu secara sempurna. "Ini mewujudkan efektivitas dalam hal harga, desain, dan fungsi. Meningkatkan fitur daya hisap ganda yang membuat rumah Anda bersih," kata Devia.

Menurutnya, desain produk nirkabel ini memberikan semua kemudahan dan kemungkinan saat membersihkan rumah. Kekuatan daya hisapnya pun hingga 15kpa.

Kemudian, ada DX810 yang mendefinisikan warna terbaru dan mengalahkan semua model serupa melalui tren dan performance, Deerma telah menyesuaikan desain bewarna biru yang eksklusif untuk kelompok konsumen muda dan modis.

Baca juga: NCT 127 Rilis Lagu Sticker, Comeback Setelah 1 Tahun 4 Bulan

"Berikutnya, ada CM818, instrumen penghilang tungau baru yang diciptakan pada September dilengkapi dengan warna biru yang elegan. CM818 meningkatkan lampu UV, udara panas suhu konstan 50 derajat celcius serta dikombinasikan dengan getaran kuat berfrekuensi tinggi untuk menghilangkan tungau," jelasnya.

Pembaruan produk, ujar Devia, selalu menjadi nyawa kehidupan bagi Deerma. "Setiap peningkatan yang serius akan memperpanjang masa pakai produk sejauh mungkin, dan membuat produk rumah tangga menjadi pemandangan yang indah di dalam rumah," lanjut dia.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1788 seconds (0.1#10.140)